Sustainable Development Goals (SDGs)/ Pembangunan Berkelanjutan (TPB) merupakan suatu rencana aksi global yang disepakati oleh para pemimpin dunia termasuk Indonesia, hal ini bertujuan untuk pembangunan yang mampu menjaga peningkatan kualitas hidup dari satu generasi ke generasi berikutnya dan menjaga peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat secara berkesinambungan, mengakhiri kemiskinan, mengurangi kesenjangan dan melindungi lingkungan. SDGs terdiri dari 17 Tujuan dan 169 Target yang dapat dicapai pada tahun 2030.
Saya akan memaparkan tentang SDGs 30 yang ke 14 yaitu mengenai Ekosistem Lautan. Kalian pasti sudah tidak asing mengenai Ekosistem Lautan bukan? Tetapi perlu kita mengetahui bahwa masih ada saja seseorang yang abai mengenai ekosistem lautan padahal ekosistem lautan perlu perhatian lebih dari kita.
Melestarikan laut artinya melestarikan setengah dari ekosistem di bumi. Ekosistem di laut sebesar 71% sedangkan ekosistem daratan hanya 31%. Laut dapat mengatur kadar suhu di bumi, hal itu terjadi karena laut dapat membawa suhu panas dari daerah khatulistiwa ke daerah kutub dan juga sebaliknya. Apabila kita sudah menjaga lingkungan dan melestarikan laut dengan baik dan benar, maka akan membuat suhu di seluruh wilayah stabil. Berikut ini merupakan cara melestarikan laut :
- Menggunakan Air Dengan Bijak
Penggunaan air dengan bijak dan tidak melakukan pemborosan air merupakan tindakan untuk menjaga kelestarian l karena jika kelebihan limbah air kotor yang mengalir ke laut akan mengancam ekosistem laut. Namun saat ini banyak se tidak menyadari bahwa pemborosan air berpengaruh terhadap ekosistem Laut.
- Mengurangi Pemakaian Detergen / Limbah Cair
Seperti yang telah kita tahu bahwa detergen mengandung bahan kimia. Penggunaan dari detergen itu termasuk limbah cair dan jika mengalir ke laut dapat mengancam ekosistem laut apabila mengandung zat kimia berbahaya. Perlu kita sadari mengenai hal tersebut dan kita turut membantu menjaga kelestarian laut dengan mengurangi penggunaan detergen atau zat kimia beracun dalam kehidupan sehari-hari. Mulai menggunakan produk yang bebas dari racun berbahaya dan membuang limbah kimia dengan benar agar tidak mencemari laut.
- Menanggulangi sampah
Jika kita amati tidak sedikit orang yang membuang sampah ke laut dan menjadikan laut sebagai tempat pembuangan sampah oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. Ini terjadi karena sampah sudah semakin banyak dan tidak tertampung di daratan sehingga banyak orang memilih membuangnya ke laut. Padahal, tindakan tersebut sangat merusak ekosistem laut dan kehidupan hewan-hewan bawah laut menjadi terancam. Maka dari itu kita harus peka terhadap sampah dan mulai mengurangi barang sekali pakai yang dapat menambah banyaknya sampah dan memilah sampah untuk di daur ulang atau dibuat kerajinan tangan.
- Mengurangi Polusi Udara
Seperti yang telah kita tahu bahwa polusi udara dapat mengakibatkan pemanasan global sehingga suhu bumi meningkat termasuk suhu pada permukaan laut. Akibatnya, hewan-hewan dan tanaman-tanaman yang ada dilaut bisa mati karena perubahan suhu yang ekstrem. Kita harus mengurangi penggunaan kendaraan yang menghasilkan gas karbon sebagai bentuk pencegahan polusi udara. Bentuk pencegahannya bisa dengan menggunakan transportasi umum yang telah tersedia, berjalan kaki, atau bersepeda.
- Menggunakan Energi Dengan Bijak
Penggunaan energi seperti listrik dan bahan bakar fosil dapat berdampak pada ekosistem laut. Kelebihan energi yang digunakan dapat menyebabkan hujan asam, sehingga bisa merusak ekosistem laut. Oleh sebab itu p, kita sebaiknya lebih bijak dalam penggunaan listrik dengan cara seperti mematikan lampu di siang hari dan mencabut alat elektronik yang sedang tidak digunakan.
- Tidak Memancing Hewan Laut Sembarangan
Banyak sekali hewan laut yang bisa dimanfaatkan untuk konsumsi manusia. Namun, perlu kita ingat bahwa tidak semua hewan bisa di ambil seenaknya. Karena ada beberapa hewan-hewan laut yang harus dibiarkan hidup di habitatnya bahkan dilindungi oleh pemerintah.
- Menjaga Kelestarian Habitat Laut
Kita harus bisa melestarikan habitat laut dengan menjaganya secara hati hati dan tidak menggunakan bahan berbahaya seperti bahan peledak atau zat kimia pada laut.
Setelah mengetahui cara-cara melestarikan ekosistem laut kita harus mengaplikasikannya dalam keseharian kita dan kita harus memulainya dari sekarang agar tercapainya tujuan SDGs 30 yang ke 14.
Penulis : Siti Ratna Sari
Mahasiswa STEI SEBI